Basis data / Database adalah beberapa kumpulan data yang disimpan di satu tempat secara bersama yang mana didalamnya terdapat data-data yang saling berhubungan dan tanpa adanya redudansi data (pengulangan data).
Sedangkan kalau DBMS (Database Management System) adalah software atau perangkat lunak yang berfungsi untuk me-manajemen basis data, seperti membuat, mengatur, ataupun melakukan maintenence didalam basis data.
Sejak tahun 1960-an, model data yang berkembang pada saat itu adalah model tree/hierarki yang mana model tersebut masih terbilang simple dan hanya bisa memuat beberapa data saja. selanjutnya pada tahun 1970-an, mulai berkembang penggunaan model Entity-Relationship (E-R model) yang mana pada saat itu berkembangnya Oracle, Sybase, Informix,dll. dan pada saat tahun 1980-an, penggunaan bahasa query yang standard dan penggunaan basis data yang terdistribusi dan lebih efisien dalam me-manajemen-nya.
pada saat itu database ini terus dikembangkan di tahun 1990 hingga pada tahun 2000 muncul database yang berkembang di layanan mobile yang disebut juga mobile-Database. sampai sekarang kita masih menggunakan database dalam bahasa query (mySQL) yang sudah terkomputerisasi.
Database/basis data yang sudah terkomputerisasi memiliki beberapa keuntungan, yaitu : - Menerapkan standar yang dibutuhkan
- Mengurangi waktu pengembangan aplikasi
- Fleksibel
- Tersedia informasi yang up-to-date
- Lebih ekonomis
Dalam pembuatan Database/basis data, ada beberapa pelaku yang terlibat :
- Database Administrator (DBA)
- Database Designer
- System analyst and Programmers (software engineers)
- Operators and maintenance personnel
0 komentar:
Posting Komentar